Artikel

Rekomendasi Gantungan Handuk Kekinian yang Simple Tapi Elegant

24 September 2024

Gantungan handuk termasuk perlengkapan kamar mandi yang sangat penting keberadaannya, baik itu di kamar mandi maupun tempat bilas kolam renang. Dengan menggunakan gantungan handuk, ruangan tampak lebih tertata rapi dan menjaga kebersihan handuk tersebut.

Ada berbagai jenis gantungan handuk yang bisa dijadikan pilihan, seperti berdasarkan model, warna, ukuran, hingga material yang digunakan. Saat memilih gantungan handuk, pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Beberapa yang perlu dipertimbangkan adalah ukuran dan jumlah anggota keluarga. Pilihlah gantungan handuk yang memiliki nilai fungsionalitas dan estetika. Artinya, selain berfungsi untuk banyak hal, gantungan handuk yang dipilih bisa menambah nilai estetika kamar mandi. Kemudian, gunakan gantungan handuk yang menggunakan material berkualitas, seperti kuningan atau stainless steel SUS304. Keduanya dipercaya bisa digunakan dalam jangka waktu panjang karena anti-karat dan korosi. 

Untuk memudahkan Anda, berikut beberapa rekomendasi gantungan handuk yang tepat dari GB Sanitaryware, lengkap dengan desain simple tapi berkesan elegant. 

1. GBN3JW Series


GBN3JW series. (Dok/GB Sanitaryware)

Rekomendasi gantungan handuk simple pertama adalah GBN3JW series. Gantungan ini cocok dijadikan pilihan jika Anda tinggal sendiri karena hanya bisa digunakan untuk 1 gantungan saja. Selain handuk, GBN3JW bisa dijadikan gantungan multifungsi, seperti menggantung baju atau spons mandi.

GBN3JW series terbuat dari material kuningan dan ABS sehingga aman digunakan di dalam kamar mandi. Untuk menambahkan kesan cerah pada kamar mandi, gantungan handuk multifungsi ini menghadirkan beberapa pilihan warna, seperti hitam (GBN3JWBK), biru (GBN3JWBL), hijau (GBN3JWG), merah (GBN3JWR), putih (GBN3JWW), dan kuning (GBN3JWY). 

2. VRN9C Series 


VRN9C series. (Dok/GB Sanitaryware)

Rekomendasi gantungan handuk lainnya yang dibalut dengan warna pop-up adalah VRN9C series. Gantungan handuk ini dirancang 2 tingkat agar bisa meletakkan beberapa handuk atau sejenisnya. VRN9C series terbuat dari bahan dasar stainless steel dan ABS. Tersedia beragam pilihan warna, seperti hitam (VRN9C-B), krom (VRN9C-C), hijau (VRN9C-G), orange (VRN9C–OR), ungu (VRN9C-PR), putih (VRN9C-W), dan kuning (VRN9C-Y). 

3. GBY7-BMG


GBY7-BMG series. (Dok/GB Sanitaryware) 

Sedang cari gantungan handuk warna hitam doff? Gantungan handuk GBY7-BMG dari GB Sanitaryware bisa menjadi pilihan yang tepat. GBY7-BMG terbuat dari stainless steel SUS304 yang anti-karat dan korosi. Ukurannya sekitar 75 cm sehingga tak memerlukan banyak tempat di kamar mandi. Gantungan handuk bertema monokrom ini memiliki 2 tingkat yang bisa digunakan untuk menggantung lebih dari 1 handuk. 

4. GBY5004 Series


GBY5004 series. (Dok/GB Sanitaryware)

Selain handuk besar, GB Sanitaryware juga memiliki gantungan handuk kecil pada seri GBY5004. Bagian atas gantungan handuk terdapat tatakan multifungsi yang bisa dijadikan tempat meletakkan handphone, pengharum ruangan, dan sebagainya. 

Gantungan handuk multifungsi yang terbuat dari perpaduan stainless steel dan ABS ini dibalut dengan desain modern. Tersedia 3 pilihan warna, yaitu krom putih (GBY5004-CW), metal gun (GBY5004-GM), dan hitam doff (GBY5004-MB). 

5. GBY6-GMH


GBY6-GMH series. (Dok/GB Sanitaryware)

Pilihan gantungan handuk lainnya adalah GBY6-GMH. Selain desainnya yang kekinian, gantungan handuk ini juga multifungsi, lho! Selain 4 tingkat, bagian atas gantungan handuk ini bisa digunakan sebagai rak multifungsi. Ya, produk ini dirancang multifungsi untuk menggantung handuk, baju, dan tempat meletakkan barang dalam satu tempat sesuai kebutuhan Anda. GBY6-GMH terbuat dari material stainless steel SUS304 yang dibalut dengan warna metal gun sehingga bisa menambah nilai modern dan kemewahan kamar mandi meskipun modelnya simple.


Kembali ke Daftar Artikel