Artikel

Tips Agar Keramik Lantai Dapur Tidak Licin

04 April 2021

Sebuah rumah wajib memberikan keamanan dan kenyamanan bagi penghuninya. Namun, kerap kali ruangan tertentu sering membuat was-was karena berpotensi membuat penghuni tergelincir dan terjatuh. Tentunya dengan catatan ruangan tersebut sering terkena air. Kamar mandi dan keramik lantai dapur adalah contohnya.

Alasan lain mengapa keramik lantai dapur licin dan rentan kecelakaan atau terpeleset adalah karena cara pembersihan yang salah. Keramik lantai dapur jika tidak dibersihkan dengan benar menjadi penyebab mengapa orang jadi mudah tergelincir dan jatuh. Dengan pembersih yang tepat, kecelakaan akibat keramik lantai dapur licin pun tidak akan terjadi lagi.

Agar keramik lantai dapur bebas licin dan aman. Yuk, simak tipsnya.

  1. Rutin dibersihkan
    Untuk memastikan agar keramik lantai dapur tidak licin adalah dengan membersihkan secara teratur. Langkah ini bisa melenyapkan minyak dan kotoran keramik lantai dapur yang membuatnya licin.

    Dapur merupakan area yang sering dikunjungi oleh semua anggota keluarga. Jangan lupa, selalu bersihkan lantai dapur saat ada makanan jatuh atau terkena noda. Selalu siap siaga untuk membersihkan lantai dapur agar tetap aman.
     
  2. Pembersih yang tepat
    Ada banyak produk pembersih keramik lantai dapur di pasaran yang bisa kalian cocokkan sesuai jenis dan kebutuhan yang ada. Pastikan saat memilih produk pembersih keramik lantai dapur sudah ada keterangan antiselip atau slip resistant. Pilihlah pembersih keramik lantai dapur yang berkualitas baik. Meski harganya cenderung lebih mahal, tetapi ini lebih efisien untuk mencegah kecelakaan yang berbahaya.
     
  3. Alat pembersih ideal
    Setelah cara membersihkan keramik lantai dapur yang tepat dan juga menggunakan pembersih yang benar, pastikan juga alat pembersihnya sudah ideal. Ketika membersihkan keramik lantai dapur, gunakan alat lap dan ember khusus. Pastikan alat lap seperti kain pel selalu dibersihkan dengan tuntas setiap kali digunakan supaya tidak ada residu minyak yang tertinggal.

    Ember untuk menampung air juga harus turut dibersihkan dengan seksama. Pastikan juga untuk mengganti alat lap khusus keramik lantai dapur ini secara berkala.
     
  4. Perhatikan titik-titik rawan
    Ada beberapa titik-titik rawan yang butuh perhatian ekstra seperti area dekat wastafel atau bak cuci piring, di depan kulkas, di pintu keluar masuk dan di dekat area galon atau tempat penampungan air minum dapur. Keramik lantai dapur juga perlu diperhatikan dan dirawat. Segera ganti jika keramik lantai dapur sudah rusak.
     
  5. Pastikan lantai kering
    Setelah mengepel dan membersihkan keramik lantai dapur, pastikan untuk membiarkannya kering dengan sendirinya atau keringkan dengan lap kering agar tidak licin atau rawan tergelincir. Begitu juga jika terjadi kejatuhan air baik dalam jumlah besar atau sedikit, segera lap keramik lantai dapur dengan lap kering dan kibas-kibaskan untuk mempercepat proses pengeringan. Jangan lupa untuk menjaga kondisi keramik, membersihkan dan merawatnya demi dapur yang aman bagi semua anggota keluarga.

Temukan beragam produk dapur ramah anak dan orang tua seperti kitchen sink hanya di Germany Brilliant! Masih ada pula beragam produk sanitari lainnya seperti wastafel, shower, floor drain hingga aksesoris untuk mempercantik tampilan dapur dan kamar mandi Anda.

Tunggu apa lagi? Yuk lengkapi kebutuhan rumahmu bersama GB!

 

 

 

Penulis: DN


Kembali ke Daftar Artikel