Artikel

PENTINGNYA PILIH PERLENGKAPAN RUMAH YANG BERGARANSI

15 Agustus 2023

Saat membeli perlengkapan rumah, salah satu hal yang perlu ditanyakan adalah garansi produk. Ada produk yang bergaransi dan ada produk yang tidak bergaransi.

Perlengkapan rumah yang bergaransi tentunya sangat menguntungkan. Kita berharap, perlengkapan yang dipilih dapat digunakan jalan jangka waktu panjang. Jika terjadi kerusakan, tak sedikit budget harus dikeluarkan untuk memperbaikinya. Belum lagi, ada biaya tukang dan waktu yang harus dikorbankan. Hal ini tentunya akan sangat merugikan.

Lantas, apa yang dimaksud dengan garansi produk?

Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), garansi didefinisikan sebagai jaminan atau tanggungan. Dalam arti lain, garansi adalah jaminan yang didapat ketika pembeli atau konsumen membeli sebuah produk. Garansi ini juga kerap disebut sebagai garansi produk.

Garansi produk merupakan jaminan yang ditawarkan oleh produsen atau penjual tentang kondisi produknya. Garansi akan berlaku jika produk yang digunakan memerlukan perbaikan atau penukaran karena tidak berfungsi seperti yang dijelaskan saat transaksi. Garansi produk memastikan bahwa pembeli atau konsumen memiliki hak untuk meminta produsen menangani masalah kerusakan produk sesuai dengan syarat yang telah ditentukan.

Umumnya, garansi terbagi menjadi dua kategori, yaitu garansi resmi dan garansi toko. Garansi resmi adalah jenis garansi produk yang didistribusikan perusahaan yang memegang hak distribusinya. Masa garansi resmi biasanya cukup panjang, yakni satu tahun. Sementara itu, garansi toko adalah jaminan produk yang diberikan oleh distributor resminya. Tapi, garansi toko hanya disampaikan secara lisan.

Namun, tentunya hal-hal yang dapat diperbaiki pun terbatas, ya. Selain memperbaiki atau mengganti kerusakan produk, apa saja manfaat dari garansi?

 

Konsumen lebih percaya

Salah satu fungsi garansi adalah untuk meyakinkan pelanggan bahwa barang yang dijual itu punya kualitas baik atau tidak mengandung cacat manufaktur. Garansi sangat penting untuk konsumen. Sebab, dengan adanya garansi, jaminan kualitas produk juga akan mempengaruhi harga jual dan minat masyarakat dalam membeli suatu produk. Tak hanya itu, garansi juga dapat menunjang dan memperkuat loyalitas konsumen ke depannya.

Melindungi produk yang dibeli

Jika ada keluhan tentang produk tersebut, garansi akan membuat pelanggan lebih mudah dan tenang untuk mendapatkan haknya. Karena, garansi bisa dijadikan komitmen atau pegangan untuk memberikan kompensasi yang sesuai.

GB Sanitaryware, produsen perlengkapan rumah tangga memberikan garansi produk langsung selama 5 hingga 25 tahun. Menurut Supervisor (SPV) GB Sanitaryware, Sheilla, hal ini sangat diperlukan untuk pemakaian jangka waktu panjang.

“Pilihlah perlengkapan rumah yang bergaransi karena garansi ini sangat penting sekali untuk pemakaian jangka waktu panjang, kita ketahui bahwa renovasi harganya juga akan mengeluarkan uang berlebih untuk biaya tukang dan waktu juga,” ungkap Sheila.

Selain garansi, GB Sanitaryware juga memiliki customer care dan tim teknisi yang fast respond. Sehingga, jika terjadi kerusakan sewaktu-waktu, tidak membutuhkan waktu lama untuk memperbaikinya dan jika diperlukan akan dilakukan pergantian sparepart tanpa membayar sepeserpun.

“Kerusakan dapat ditangani oleh tim customer care-nya langsung, tim teknisi datang ke rumah, dan free of charge baik sparepart maupun jasa teknisi,” tutupnya.

 

 

 

Penulis: Nathasya Elvira


Kembali ke Daftar Artikel