Artikel

TIPS PASANG KERAN AIR ANTI BOCOR!

09 Juli 2023

Keran air adalah bagian penting dari sistem sanitasi rumah tangga. Keran air membantu kita untuk mengontrol aliran dan akses air dengan mudah.

Namun, jika tidak dipasang dengan tepat, tetesan air yang keluar dari keran bocor dapat menyebabkan tagihan air membengkak. Oleh karena itu, pemasangan keran air perlu dilakukan dengan tepat agar tidak terjadi kebocoran.

Mengetahui cara memasangnya pun akan sangat bermanfaat ketika keran rusak dan perlu segera diganti. Apalagi, jika keran air yang bocor adalah keran di kamar mandi atau tempat cuci piring yang sering digunakan. Hal ini akan membuat aktivitas mandi dan cuci piring menjadi terganggu, bukan? Yuk, simak petunjuk berikut ini untuk memudahkan pasang keran air!

1. Bersihkan saluran air

Hal utama yang perlu dilakukan sebelum memasang keran air adalah membersihkan saluran air tersebut. Alirkan air terlebih dahulu untuk membuang kotoran atau sisa-sisa limbah yang ada dalam pipa.

2. Matikan aliran air

Kemudian, matikan aliran air yang terhubung pada keran agar tidak terbuang sia-sia. Sobat GB bisa menutup aliran air ini dengan memutar pipa air searah jarum jam. Pastikan melakukannya dengan hati-hati agar pipa tidak rusak atau patah.

3. Sesuaikan dengan ukuran

Jika ingin pasang keran baru, pastikan ukuran yang digunakan sudah tepat. Umumnya, ada yang berukuran ½ inch dan ¾ inch.

4. Pasang seal tape

Langkah selanjutnya adalah memasang seal tape pada drat pipa. Lilitkan seal tape pada seluruh bagian drat pipa dan pastikan semua bagiannya tertutup rapat. Hal ini berguna untuk mencegah kebocoran di kemudian hari.

“Untuk mengantisipasi kebocoran, gunakan seal tape agar tidak kendor dan sebagai seal-nya agar air tidak keluar. Balut drat pipa serapat mungkin hingga pada saat ingin memasang keran ini tidak kendor,” jelas Supervisor (SPV) GB Sanitaryware, Sheila.

Jika ingin mengganti keran lama dan memasang seal tape baru, pastikan sisa-sisa seal tape di keran lama sudah dibersihkan, ya!

5. Pasang keran air

Setelah memasang seal tape, kita bisa langsung memasang keran air. Caranya mudah, masukkan keran pada pipa dan putar searah jarum jam. Jika sobat GB menggunakan keran air yang menggunakan baut, pastikan untuk mengencangkan tiap baut pada dudukan keran. Dalam pemasangan keran air ini, pastikan juga sudah dipasang dengan kuat agar tidak terjadi kebocoran.

6. Tes keran air

Putar kembali aliran air dan nyalakan keran yang sudah dipasang dan lihat apakah aliran airnya sudah lancar. Periksa juga apakah ada yang bocor di setiap bagiannya.

Bagaimana? Mudah bukan? Selamat dicoba!

 

 

 

Penulis: Nathasya Elvira


Kembali ke Daftar Artikel